Selasa, 05 Mei 2009

Re: Dialog antara Nabi Musa dan iblis

Sahabat-ku,

Mungkin pernah mendengar cerita tentang Nabi khidir yang melakukan perjalanan bersama Nabi Musa as ?
Disitu kita bisa melihat bagaimana Khidir as melakukan beberapa tindakan yang tidak dapat dipahami oleh Nabi Musa as, seperti menenggelamkan kapal, membunuh anak kecil, dan menegakkan kembali tembok yang hampir runtuh.
Khidir as menjelaskan kepada Musa as, alasan dan takwilan tentang perbuatan-perbuatannya, supaya Musa mengetahui bahwa di atas bumi ini ada orang yang lebih tahu dari dirinya, dan supaya Musa mengetahui bahwa Allah SWT menghususkan rahmat-Nya kepada hamba yang dikehendaki-Nya, sehingga Musa tidak tertipu oleh ilmu yang dimilikinya.

Khidir merupakan hamba yang shaleh dan muhsin, yang menjelaskan hakikat perbuatan yang di protes Musa, supaya Musa tahu bahwa Allah SWT tidak menipunya, melainkan mengirimnya kepada orang yang benar-benar mengajarkannya apa yang tidak diketahui.
Ilmu khusus yang dikaruniakan Allah SWT kepada khidir as sebagai hamba-Nya yang shaleh . Allah SWT berfirman lihat ( QS: al-Kahfi [18] :65)
Rahmat dan limpahan ilmu yang diberikan Allah SWT kepada khidir adalah dia dapat mengetahui kejadian yang akan terjadi
Begitu Boz Amrie….., mudah-mudahan penjelasan nya bisa diterima.


Salam,
Hilman Muchsin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar