Rabu, 13 Juni 2012

Jika..........



Jika kita tidak mengenali jati diri,  kita  akan terjerumus.

Jika kita takut kepada Allah, kita akan selamat.

Jika kita belum pernah mencoba sesuatu, kita akan tertipu.

Jika kita menentang kebenaran, kita pasti akan terkalahkan.

Jika kita mengetahui akan datangnya ajal, pasti angan-angan dan cita-cita kita akan berkurang

Jika kita kehilangan harta benda, kita tidak kehilangan sesuatu.

Jika kita kehilangan semangat dan keberanian, berarti kita kehilangan banyak hal.

Dan jika kita kehilangan kemuliaan serta harga diri, berarti kita kehilangan segala-galanya.

Jika kita merasa cukup dengan apa yang telah diberikan Allah, maka kita kaya.

Jika kita suka memandang harta orang lain, kita akan mati miskin.

Jika kita tidak ridho (tidak rela) dengan apa yang telah diberikan Allah kepada kita, maka kita telah menentang keputusan-Nya (Qadha’Nya)

Jika kita memandang remeh kesalahan kita, maka kita akan memandang besar kesalahan orang lain.

Jika kita memandang besar kesalahan kita, maka kita akan memandang remeh kesalahan orang lain.

Jika kita membuka aib orang lain, maka aib keturunan kita akan tersingkap.

Jika kita menggali lubang untuk mencelakakan saudara kita, maka kita sendiri akan terjerumus ke dalamnya.

Jika kita bergaul dengan ulama, maka kita akan dimuliakan.

Jika kita memasuki tempat-tempat biasa dikunjungi orang-orang bodoh, maka kita akan direndahkan.

Dan Jika kita memasuki tempat-tempat kemaksiatan, maka kita akan dituduh berbuat maksiat.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar