Minggu, 29 Oktober 2017

Doa memulai beraktifitas.

Related image

Bismillahirrahmanirrahim
Alhamdulillahi robbil ‘alamiin. Washsholatu wassalam ‘ala sayyidina muhammad, wa ‘ala aalihii washshohbihi ajma’in.

Ya Allah, Tuhan kami, 
Pagi ini kami memulai bekerja dalam naungan institusi kami, kuatkan niat kami bekerja hanya mengharap Ridho-Mu, sehingga bernilai ibadah di sisi-Mu.
Ya Allah Tuhan yang memiliki hati-hati kami,
Jadikan keikhlasan sebagai selimut hati kami, sehingga setiap kerja yang kami lakukan, Engkau terima sebagai ibadah.
Ya Allah Tuhan Yang Maha Kuat,
Kuatkan tekad, kesabaran dan pengetahuan kami dalam mengerjakan berbagai pekerjaan hari ini, sehingga kami dapat selesaikan seberat apapun pekerjaan ini.
Ya Allah Tuhan Yang Maha Menjaga,
Jagalah kekompakan kami dan sinergikan kami dalam bekerja.
Ya Allah Tuhan Yang Maha Penyabar,
Berilah kami kesabaran dalam melakukan setiap pekerjaan kami. Berilah kesabaran juga kepada Wajib Pajak dalam berurusan dengan kami.
Ya Allah Tuhan Yang Maha Kuasa,
Berilah kami kapasitas internal yang lebih besar, sehingga dapat memenuhi target penerimaan pajak tahun ini.
Ya Allah Tuhan Yang Maha Adil,
Jadikan pimpinan kami pemimpin yang adil, tidak dzalim. Jadikan pimpinan kami pemimpin yang dipercaya dan memikirkan kami yang dipimpinnya.
Ya Allah Tuhan Yang Maha Kaya,
Perkaya diri kami dengan ilmu dan pengetahuan. Hiasilah hati kami dengan kasih dan sayang. Perindah perilaku kami dengan akhlakul karimah. Perilaku yang senantiasa senyum ketika harus memberikan pelayanan kepada Saudara-saudara kami. Perilaku yang senantiasa ikhlas penuh istikomah ketika kami harus menjalani tugas kami sehari-hari.
Ya Allah Tuhan Yang Maha Lembut dan Halus,
Lembutkanlah hati kami, tenangkanlah kami dalam bekerja, indahkanlah lisan kami dalam melayani.
Ya Allah, aku memohon kepada-Mu agar Engkau menjadikan sebaik-baik umur kami pada akhirnya, sebaik-baik amal pada penutupannya, sebaik-baik hari-hari kami adalah saat bertemu dengan-Mu.
Tuhan, jadikanlah kami jiwa-jiwa yang Kau cintai.
Ya Allah Tuhan Yang Maha Mengabulkan, terimalah dan kabulkan doa kami.
Robbana atina fiddun ya hasanah, wa fil akhiroti hasanah, wa qinaa adzabannar.
Subhana robbika robbil izzati ‘amma yasifuun, wassalamun ‘alal mursalin, walhamdulillahi robbil ‘alamiin.

Selamat Pagi. Selamat memulai beraktifitas.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar