Reka Kaponay adalah gadis
berumur 13 tahun yang memutuskan ikut keluarganya liburan. Tidak seperti
liburan biasa, mereka liburan seumur hidup, tak pulang-pulang.
Dilansir dari Daily Mail,
perjalanan ini dimulai pada tahun 2012 hingga kini. Sejauh ini, sudah ada 22
negara yang disinggahi keluarga ini. Semua diawali dari perjalanan keluarganya
keliling Australia. Dari Victoria ke Tasmania, Queensland hingga Urulu untuk
mengenal suku Aborigin.
Sekembalinya dari
liburan, mereka memutuskan untuk keliling dunia. Keluarganya menjual mobil dan
rumah beserta isinya sebagai modal traveling. Dari sana, mereka hanya membawa
beberapa koper dan memulai perjalanan keliling dunia.
Dengan segudang
pengalaman yang telah dialaminya, ia jadi seorang gadis yang senang bercerita.
Tak heran jika traveler muda ini berkeinginan membuat buku. Saat ini, ia sedang
menyelesaikan proses akhir pembuatan bukunya.
Nah, menurut Reka,
perjalanan ini tak beda seperti sekolah yang diberikan oleh alam. Ia bisa
mendapat banyak sekali pengetahuan yang dilihat dan dirasakannya secara
langsung. Namun begitu, berkeliling dunia tak membuatnya melupakan pendidikan
formal.
Akhirnya Reka memutuskan
untuk sekolah dengan gaya homeschooling yang diatur oleh
orangtuanya. Ia tetap mendapat asupan pendidikan dari sistem sekolah homeschooling. Menurutnya,homeschooling sambil traveling jadi
gaya pendidikan yang baru. Wow! (boy/fer)
http://www.sooperboy.com/lifestyle/gadis-13-tahun-ini-telah-jalan-jalan-ke-22-negara-150603p.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar